Jumat, 02 Desember 2011

Prediksi Line-up Pembalap & Preview F1 2012 (versi dancomspo)


Dengan selesainya F1 GP Brazil maka selesailah musim balap formula1 2011. Beragam perubahan untuk musim 2012 pun sudah mulai terlihat mulai dari berubahnya nama dari 4 yaitu Renault yang akan berubah nama menjadi Lotus lalu Lotus Team yang berubah nama menjadi Caterham, Virgin racing menjadi Marrussia F1 dan terakhir Force India menjadi Sahara force india. Lalu berpindahnya teknisi-teknisi dari ke tim lain seperti Sam michael yang pindah dari Williams F1 ke Mclaren dan Aldo costa yang dipecat ferrari di pertengahan 2011 akhirnya masuk ke Mercedes GP. Perubahan pemasok mesin juga terjadi yaitu Williams yang sebelumnya menggunakan dapur pacu Cosworth akan beralih menggunakan mesin Renault. Perubahan teknis yang paling mencolok adalah dilarangnya penggunaan blown diffuser yang tentu akan merugikan beberapa tim yang mengeksplorasi sistem ini seperti Red Bull Racing. perubahan jadwal balapan juga cukup banyak, berikut adalah kalender f1 musim 2012 :


012012 FORMULA 1 AUSTRALIAN GRAND PRIX (Melbourne)16 - 18 Mar
022012 FORMULA 1 PETRONAS MALAYSIA GRAND PRIX (Kuala Lumpur)23 - 25 Mar
032012 FORMULA 1 UBS CHINESE GRAND PRIX (Shanghai)13 - 15 Apr
042012 FORMULA 1 GULF AIR BAHRAIN GRAND PRIX (Sakhir)20 - 22 Apr
05FORMULA 1 GRAN PREMIO DE ESPAÑA SANTANDER 2012 (Catalunya)11 - 13 May
06FORMULA 1 GRAND PRIX DE MONACO 2012 (Monte Carlo)24 - 27 May
07FORMULA 1 GRAND PRIX DU CANADA 2012 (Montréal)08 - 10 Jun
082012 FORMULA 1 GRAND PRIX OF EUROPE (Valencia)22 - 24 Jun
092012 FORMULA 1 SANTANDER BRITISH GRAND PRIX (Silverstone)06 - 08 Jul
10FORMULA 1 GROSSER PREIS SANTANDER VON DEUTSCHLAND 2012 (Hockenheim)20 - 22 Jul
11FORMULA 1 ENI MAGYAR NAGYDÍJ 2012 (Budapest)27 - 29 Jul
122012 FORMULA 1 SHELL BELGIAN GRAND PRIX (Spa-Francorchamps)31 Aug - 02 Sep
13FORMULA 1 GRAN PREMIO SANTANDER D'ITALIA 2012 (Monza)07 - 09 Sep
142012 FORMULA 1 SINGTEL SINGAPORE GRAND PRIX (Singapore)21 - 23 Sep
152012 FORMULA 1 JAPANESE GRAND PRIX (Suzuka)05 - 07 Oct
162012 FORMULA 1 KOREAN GRAND PRIX (Yeongam)12 - 14 Oct
172012 FORMULA 1 AIRTEL GRAND PRIX OF INDIA (New Delhi)26 - 28 Oct
182012 FORMULA 1 ETIHAD AIRWAYS ABU DHABI GRAND PRIX (Yas Marina Circuit)02 - 04 Nov
192012 FORMULA 1 UNITED STATES GRAND PRIX (Austin)16 - 18 Nov
20FORMULA 1 GRANDE PRÊMIO DO BRASIL 2012 (São Paulo)23 - 25 Nov


Dan tentu yang paling menarik adalah line-up pembalap untuk musim 2012 mulai dari Rubens Barichello yang masih ngotot ingin balap ,Vitaly Petrov yang hubungannya dengan renault memanas, Adrian Sutil yang punya performa sangat baik di musim 2011 namun belum pasti dia akan membalap dimana tahun depan, dan tentu yang paling heboh adalah kembalinya juara dunia F1 2007, Kimi Raikkonen. Bersama team Renault (tahun depan berubah jadi Lotus) dia akan kembali berkompetisi bersama 5 juara dunia lain yang akan berlaga di F1 2012 dan terakhir belum menentunya kapan dan dimana Robert Kubica akan comeback setelah kecelakaan fatal yang dia alami di Rally Andorra awal 2011 lalu. Berikut prediksi dancomspo untuk line-up pembalap musim 2012:

Red Bull - Renault
01- Sebastian Vettel*
02- Mark Webber*

Mclaren F1 - Mercedes-benz
03- Jenson Button*
04- Lewis Hamilton*

Scuderia Ferrari
05- Fernando Alonso*
06- Felipe Massa*

Mercedes GP
07- Michael Schumacher*
08- Nico Rosberg*

Lotus - Renault
09- Kimi Raikkonen*
10- Romain Grosjean* & Robert Kubica

Sahara Force India
11- Paul di Resta
12- Nico Hulkenberg

Sauber - Ferrari
14- Kamui Kobayashi*
15- Sergio Perez

Scuderia Toro Rosso - Ferrari
16- Jaime Alguersuari
17- Jean-Eric Vergne

Williams F1 - Renault
18- Pastor Maldonado*
19- Adrian Sutil

Caterham - Renault
20- Heikki Kovalainen
21- Daniel Ricciardo

Marrusia F1
22- Timo Glock*
23- Charles Pic*

Hispania Racing Team
24- Pedro de la Rosa*
25- Jan Charouz

* Sudah resmi

untuk memastikan semua ini mari kita nantikan F1 musim 2012!





Tidak ada komentar:

Posting Komentar